6 Cara Merayakan Idul Fitri di Rumah dengan Penuh Makna

6 Cara Merayakan Idul Fitri di Rumah dengan Penuh Makna

Silaturahmi dari rumah yuk!

Hari Raya Idul Fitri menjadi hari yang sangat ditunggu-tunggu oleh banyak umat Muslim di seluruh dunia. Biasanya ada banyak tradisi yang dilakukan. Seperti mudik atau bersilaturahmi ke tempat sanak saudara.

Sayangnya, pada momen Lebaran tahun ini mengharuskan kita untuk merayakan Idul Fitri dari rumah. Hal ini dilakukan untuk menekan angka penularan COVID-19 yang marak terjadi beberapa bulan terakhir.

Walaupun hanya di rumah, ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk merayakan Idul Fitri lho. Berikut ini Jakmall.com telah merangkum 6 cara merayakan Idul Fitri dari rumah.

1. Silaturahmi online orang tersayang melalui video call

Cara Merayakan Idul fitri di Rumah | Sumber Gambar: KapanLagi,com

Meskipun tak bisa mudik di tahun ini, ada banyak cara yang bisa dilakukan agar tetap terhubung dengan orang tersayang. Salah satunya lewat video call. Dengan menggunakan video call, kita masih dapat melakukan tradisi yang biasa dilakukan saat Lebaran. Misalnya saling bermaaf-maafan.

2. Memakai pakaian terbaik dan menggunakan wewangian

Cara Merayakan Idul Fitri di Rumah | Sumber Gambar: elysetiawan.com

Menggunakan pakaian terbaik dan wewangian adalah sunnah ketika idul fitri yang dicontohkan oleh Nabi Muhammad Shallallahu ‘Alaihi Wasallam. Meskipun tak bertemu dengan orang banyak, berpenampilan sebaik mungkin di Hari Raya Idul Fitri merupakan suatu bentuk penghargaan kita terhadap diri sendiri.

Bingung beli minyak wangi di mana? Cek di sini harga murah meriah!

3. Makan bersama keluarga inti dan sharing pengalaman saat menjalankan ibadah puasa

Cara Merayakan Idul Fitri di Rumah | Sumber Gambar: siberklik.com

Setelah melaksanakan shalat Ied, berkumpul bersama keluarga inti sambil menikmati hidangan khas Lebaran jadi kebahagiaan tersendiri. Ini bisa menjadi salah satu momen yang langka.

Biasanya saat Lebaran tiba kita disibukkan dengan silaturahmi bersama sanak saudara dibandingkan dengan keluarga inti. Nah, saat seperti ini bisa kamu manfaatkan untuk sharing dengan keluarga terkait banyak hal salah satunya pengalaman saat berpuasa atau cerita menarik lainnya.

4. Menyaksikan khutbah Idul Fitri dari televisi atau media sosial

Cara Merayakan Idul Fitri di Rumah | Sumber Gambar: inibaru.id

Khutbah saat Idul Fitri biasanya ditayangkan oleh berbagai stasiun TV atau tayangan live di media sosial. Saat Idul Fitri tiba kamu bisa menyaksikan tayangan khutbah dan memaknai nilai-nilai kebaikan yang disampaikan dalam khutbah tersebut.

5. Mengirim doa untuk keluarga yang telah berpulang

Cara Merayakan Idul Fitri di Rumah | Sumber Gambar: m.discoverhongkong.com/

Jangan lupa tetap mendoakan orang tua, keluarga, atau teman yang telah mendahului kita ya, Jakmallers! Walaupun tak bisa mengunjungi atau berziarah ke makam, sebaiknya tetap mendoakan mereka agar diampuni dosanya dan terhindar dari siksa kubur.

6. Memberikan hampers untuk keluarga, teman, atau kolega

Cara Merayakan Idul Fitri di Rumah | Sumber Gambar: Indozone

Meskipun tak bisa berjumpa dengan banyak orang, kamu tetap bisa memberikan perhatian dengan mengirimkan hampers Lebaran. Ini adalah salah satu cara yang bisa dilakukan untuk tetap menjaga relasi walaupun tak bisa bertemu secara langsung. Jika tak memungkinkan untuk mengirim hampers, kamu cukup memberikan pesan singkat ucapan Idul Fitri lewat berbagai media. Misalnya WhatsApp atau pesan di media sosial.

Nah, itu dia 6 cara cara merayakan Idul Fitri di rumah. Semoga keadaan bisa kembali normal sehingga kita dapat lekas bertemu kembali dengan orang tersayang.


Cek koleksi pakaian muslim berkualitas Mulai dari Rp800!

Baca terus Blog Jakmall untuk mendapatkan tips menarik lainnya.