Cara Pasang Bracket TV di Dinding, Aman & Stabil

Sering melihat layar monitor atau TV yang terpasang di dinding? Kira-kira bagaimana ya cara memasangnya? Pemasangan layar tersebut ternyata menggunakan alat yang disebut bracket.

Bracket biasanya terbuat dari bahan logam atau besi dengan bentuk yang dirancang khusus untuk menopang berbagai ukuran TV. Terdapat beragam jenis bracket TV seperti bracket wall mount, ceiling mount, swivel, tilting, dll.

Fungsi Bracket TV

Dengan memasang bracket, kamu tidak memerlukan meja sehingga ruangan bisa menjadi lebih luas. Posisinya yang ergonomis juga membuat ruangan lebih tertata rapi.

Saat tinggi dan posisi TV sesuai, maka tampilannya akan lebih nyaman untuk dilihat. Cara pasang brackrt TV yang kuat juga dapat menjaga TV agar tetap aman dan stabil.

Dengan jenis bracket yang sesuai, kamu bisa memilih posisi yang lebih fleksibel. Beberapa bracket bahkan dapat diputar menyesuaikan sudut pandang yang diinginkan untuk meningkatkan pengalaman menonton.

Cara Pasang Bracket TV di Dinding

Biasanya, dalam satu paket pembelian kamu akan mendapatkan panduan cara pasang bracket TV. Jika panduan tersebut kurang membantu, kamu bisa menyimak cara pasang bracket TV di bawah ini.

1. Siapkan Alat dan Bahan

Image Source: Freepik

Siapkan alat dan bahan yang dibutuhkan seperti obeng, bor, kunci pas, pengukur, palu, dan pensil. Selain panduan cara pasang bracket TV, pembelian bracket biasanya sudah termasuk baut dan ring.

Jika tidak tersedia, kamu bisa membeli baut yang sesuai dengan ukuran TV.

  • Baut dan ring kecil untuk ukuran TV 14 Inch hingga 22 Inch.
  • Baut dan ring tanggung untuk ukuran TV 22 Inch hingga 24 Inch.
  • Baut dan ring besar untuk ukuran TV 24 Inch hingga 32 Inch.

2. Ukur Titik Pemasangan

Image Source: Freepik

Tentukan posisi dinding yang akan dipasang bracket. Pastikan dinding tidak tertanam pipa air atau kabel listrik. Ukur dan tandai titik lubang bracket pada dinding sesuai ketinggian yang ideal.

Cara pasang bracket TV yang optimal bisa diukur dari ketinggiannya. Ketinggian dapat dipertimbangkan berdasarkan kenyamanan dan ukuran TV, seperti perhitungan di bawah ini:

  • Ketinggian 1,2 - 1,5 meter dari lantai untuk TV 32 Inch hingga 42 Inch.
  • Ketinggian 1,3 - 1,6 meter dari lantai untuk TV 43 Inch hingga 55 Inch.
  • Ketinggian 1,5 - 1,8 meter dari lantai untuk TV 56 Inch hingga 65 Inch.
Jual Bracket TV Wall Mount VESA 400 x 400 mm for 26-63 Inch TV -
Suku Cadang Bracket TV Wall Mount VESA 400 x 400 mm for 26-63 Inch TV - RM-005 harga Rp 62.800 dikirim dari DKI Jakarta. Jual Beli Online Mudah dan Aman di situs Jakmall.com

3. Bor dan Pasang Penyangga Bracket

Image Source: Freepik

Perlu diketahui bahwa bracket TV umumnya hadir dengan dua bagian, yaitu bagian penyangga yang dipasang di dinding dan bagian VESA yang dipasang ke TV. Kedua bagian ini bisa dirancang terpisah atau menyatu tergantung produsen.

Langkah selanjutnya adalah bor sesuai tanda pada dinding untuk membuat lubang sekrup. Masukkan fischer pada lubang, lalu pasang penyangga bracket. Kunci bracket mengenacangkan ring dan baut pada fischer.

Cara pasang bracket TV agar tidak bergoyang adalah dengan memastikan penyangga bracketnya terpasang dengan kencang.

4. Pasang Bracket ke TV

Image Source: Jakmall

TV LED umumnya memiliki beberapa lubang VESA di bagian belakangnya untuk memasang bracket. Lubang VESA pada TV inilah yang akan memandu Anda dalam memasang bracket VESA ke TV.

Pasang bracket sejajar dengan lubang VESA tersebut. Sekali lagi, pastikan bracket terpasang dengan kencang dan tidak bergoyang.

5. Pasang TV

Image Source: Freepik

Langkah terakhir adalah menyangkutkan tiang bracket pada TV ke penyangga bracket pada dinding. Uji kestabilan TV pada bracket dengan menggoyangkan TV secara perlahan.

Jika TV tidak bergoyang dan terasa stabil, maka cara pasang bracket TV Anda sudah berhasil.

Jual SONGHONG Bracket TV Table Mount Arm VESA 100 x 100 for
Monitor SONGHONG Bracket TV Table Mount Arm VESA 100 x 100 for 10-27 Inch TV - SH427 harga Rp 168.600 dikirim dari DKI Jakarta. Jual Beli Online Mudah dan Aman di situs Jakmall.com

Itulah beberapa ulasan mengenai cara pasang bracket TV yang aman dan ideal. Untuk dinding yang terbuat dari gypsum, pastikan terdapat tiang penyangga seperti kayu atau baja ringan agar lebih kuat menahan TV.

Memilih bracket TV yang sesuai juga tidak kalah penting. Pertimbangkan ukuran TV dan fitur-fitur yang diberikan sebelum membelinya. Anda bisa mengunjungi Jakmall.com untuk menemukan berbagai bentuk bracket TV dan monitor.