Manfaat Mengembangkan Diri dalam Menjalani Kehidupan Sehari-hari

Sejak kita sekolah dulu, kita tidak bisa terhindar dari yang namanya tuntutan akademis. Mau sebagus apapun prakarya yang kamu buat, atau prestasi apapun yang kamu raih di bidang olahraga, semua akan kembali ke seberapa pintar kamu menyelesaikan persamaan linear 2 variabel.

Padahal, masih banyak value lain yang lebih dari sekedar nilai di buku rapor. Salah satunya adalah pengembangan diri atau self-development. Rendahnya kesadaran akan pengembangan diri dapat berpengaruh besar dalam kehidupan sehari-hari.

Sekarang, apa yang bisa kamu lakukan untuk mulai mengmbangkan diri? Hal pertama yang bisa kamu lakukan adalah pahami dirimu. Dengan memahami diri sendiri, kamu akan tahu apa yang harus kamu lakukan.

Pengendalian emosi, pengambilan keputusan, dan merefleksikan diri adalah beberapa hal yang dapat dijadikan pemicu untuk mengembangkan diri. Kemudian, pertanyaan yang kemudian muncul adalah, apa manfaat dari pengembangan diri dalam kehidupan sehari-hari?

Menjadi Lebih Sadar Diri

Image Source: Freepik

Memahami diri sendiri tentu akan membuatmu lebih mengerti apa yang harus kamu lakukan dalam situasi tertentu. Menghadapi kenyataan hidup yang pahit, menjalani hari-hari yang membosankan, memahami asyiknya berkumpul bersama teman, dan lain-lain. Kamu akan menjadi lebih bijak dalam bersikap.

Meningkatkan kesadaran diri tidak dapat diraih dalam waktu dekat. Situasi dan kondisi yang berbeda akan memunculkan perasaan yang berbeda pula. Disinilah kamu sebagai manusia, menjadi lebih aware akan kepribadian, pemikiran, serta perasaan.

Memahami Kelebihan Diri

Image Source: Freepik

Dengan menguasai diri, berarti kamu akan lebih tahu di mana kamu merasa kurang atau sudah cukup. Dari sini, mengidentifikasi kelebihan yang kamu miliki menjadi tidak begitu sulit. Dengan mengetahui apa kelebihanmu, kamu dapat menentukan target dan tujuan dengan tepat. Mengembangkan apa yang kamu kuasai akan terasa menyenangkan dan membuatmu terus produktif.

Mengatasi Kekurangan

Image Source: Freepik

Selain kelebihan, tentu kamu juga akan mengetahui kekurangan diri. Menerima kekurangan diri sendiri bukanlah hal yang mudah. Take your time, setiap orang memiliki kebutuhan yang berbeda. Jadikan kekuranganmu sebagai pemicu untuk menjadi individu yang lebih baik lagi.

Cari tahu dari mana kekuranganmu berasal, apa penyebabnya, dan mengapa kamu bisa memiliki kekurangan tersebut. Setelah itu, pertimbangkan langkah yang tepat untuk mengatasi kekurangan yang kamu miliki. Terdengar sulit memang, namun tidak ada yang tidak mungkin.

Keluar dari Zona Nyaman

Image Source: Freepik

Siapa yang tidak tergoda untuk terus berada di zona nyaman? Memang sebuah nikmat untuk berada di sana, tetapi zona nyaman akan menghambat seseorang untuk meningkatkan diri.

Resiko, tantangan, hal-hal baru, memberantas rasa takut, maupun merasakan kegagalan adalah pengalaman hidup yang mampu mengubahmu sebagai individu yang lebih baik. Namun semua ini tidak bisa dirasakan jika kamu stay di zona nyaman. Kuncinya adalah jangan cepat puas dan merasa terlalu nyaman berada di suatu kondisi.

Mental yang Lebih Sehat

Image Source: Freepik

Mengetahui dan mengembangkan diri memiliki dampak tidak langsung terhadap kesehatan mental. Emosi dan berbagai pikiran yang muncul di kepala dapat ditangani dengan tepat. Mereka yang tidak ingin memgembangkan diri cenderung memiliki pengendalian emosi yang kurang baik.

Selain itu, mereka juga lebih rentan terpapar rasa cemas dan stres. Untuk membantumu lebih memahami diri, kamu bisa merenung ataupun bermeditasi sembari menghirup udara segar. Ketika pikiran lebih tenang, kamu dapat menggali memori masa lalu dan mencari tahu apa yang membuatmu merasa lebih menonjol dibandingkan dengan orang lain.

Menjaga Hubungan Baik

Image Source: Freepik

Manfaat lain dari mengembangkan diri dapat dilihat di orang-orang sekitarmu. Emosi yang berlebihan, mood yang naik turun, dan negative thinking adalah beberapa faktor yang dapat merusak hubungan.

Dengan pengembangan diri yang baik, kamu dapat mengatasi masalah tersebut dan secara tidak langsung, memperbaiki hubungan dengan orang-orang di sekitarmu. Untuk menghindari konflik, mulai tanamkan pola pikir untuk melihat diri sendiri dulu. Dengan demikian, kamu akan terus berpikiran positif dan terhindar dari konflik.

Salah Satu Pemicu Motivasi

Image Source: Freepik

Menjadi individu yang lebih baik merupakan pemicu motivasi yang cukup kuat. Setiap tantangan yang berhasil kamu atasi akan membuatmu semakin bersemangat.

Sebagai contoh, saat kamu berhasil mengatasi ketakutan di atas panggung. Setelah berhasil, kamu pasti memiliki tujuan lain untuk menjadi lebih baik seperti menguasai kemampuan public speaking atau eye contact dengan penonton. Siklus ini dapat terjadi berulang-ulang sehingga kamu lebih memahami potensi dirimu yang sesungguhnya.

Lebih Pintar dalam Mengambil Keputusan

Image Source: Freepik

Setiap individu diharuskan untuk pintar dalam mengambil keputusan. Mempertimbangkan baik-buruknya suatu keputusan dalam waktu singkat bukanlah hal yang mudah. Namun, hidup menuntut kita untuk mampu berbuat demikian.

Kemampuan mengambil keputusan yang baik datang dari kepercayaan diri, serta pehamaman diri yang baik. Saat kamu tahu seberapa besar kapasitasmu, keputusan yang kamu ambil akan lebih masuk akal. Pengambilan keputusan tidak menuntut seseorang untuk mengambil keputusan yang benar. Setiap keputusan yang kamu ambil harus dilandasi keyakinan yang mantap.

Paham Arah dan Tujuan

Image Source: Freepik

Tadi sudah disebutkan dengan pengembangan diri, kamu dapat menemukan tujuan hidup dan target-target selanjutnya. Hal ini penting karena dengan pengembangan diri, kamu bisa tetap fokus untuk mencapai target tertentu.

Kamu menjadi lebih termotivasi dalam menjalani hidup, serta meningkatkan kondisi fisik dan mental untuk mencapai target yang kamu tetapkan. Tujuan yang terpikir tidak harus terlalu muluk. Sekedar ingin membentuk badan dan melakukan olahraga di rumah merupakan contoh sederhana yang bisa kamu terapkan.

Menjernihkan Pikiran

Image Source: Freepik

Ada banyak hal yang dapat mengusik pikiranmu. Apalagi jika hal-hal tersebut menghambat jalanmu untuk mencapai suatu target. Mengembangkan diri akan membuatmu tahu hal-hal apa saja yang harus disingkirkan.

Kamu mengerti harus berteman dengan siapa, melakukan kegiatan seperti apa, dan masih banyak lagi. Intinya, kamu dapat memutuskan hubungan dengan apapun yang bersifat merugikan. Dengan begitu, kamu tetap bisa fokus untuk mencapai target.

Menanamkan Pola Pikir untuk Terus Belajar

Image Source: Freepik

Mengembangkan diri mengharuskanmu untuk terus belajar. Pola pikir inilah yang akan membuat hidupmu menjadi penuh makna. Setiap kejadian, baik itu buruk ataupun menyenangkan, memiliki pelajaran yang bisa kamu ambil. Memiliki pola pikir ini menandakan kualitas seseorang dalam menjalani hidup dan meraih kesuksesan.

Mencintai Diri Sendiri

Image Source: Freepik

Melihat diri sendiri yang terus berkembang akan menimbulkan rasa bangga. Kamu menjadi lebih menghargai diri sendiri. Semua usaha, tantangan, dan pengalaman terbayar lunas dengan menjadi individu yang lebih baik. Selain itu, kamu juga akan terhindar dari stres dan depresi. Hargai segala proses yang kamu lewati dan terus berjalan untuk mencapai kesuksesan.

***

Intinya, jangan sampai kamu merasakan de-motivasi. You can quit, but you shouldn’t be a quitter. Seberat apapun perjalanan yang kamu lalui, tanamkan pola pikir untuk terus belajar. Kamu sedang berada dalam perjalanan untuk menjadi individu yang lebih baik. Jadi, terus kembangkan dirimu untuk menjalani kehidupan sehari-hari.