8 Penyebab Aki Motor Tekor, Pengendara Motor Wajib Tahu!
Kenali beberapa penyebab aki motor tekor agar kamu bisa bebas dari motor tidak bisa menyala atau masalah lain akibat aki yang soak.
Bagi para pengendara motor, aki motor yang soak atau drop bisa jadi masalah yang paling menyebalkan. Pasalnya aki merupakan komponen utama yang memengaruhi performa motor secara keseluruhan.
Aki motor soak menyebabkan seluruh sistem kelistrikan mati sehingga kamu tidak bisa menyalakan motor menggunakan electric starter. Masalah ini juga membuat bagian motor yang membutuhkan listrik seperti lampu dan klakson tidak bisa berfungsi
Penyebab Aki Motor Tekor
Fatalnya akibat yang ditimbulkan membuat pengendara motor wajib tahu beberapa penyebab aki motor soak. Mulai dari kerusakan komponen lain hingga motor yang jarang digunakan, berikut beberapa penyebab aki motor tekor yang sering ditemui.
1. Aki Motor Kotor
Sama seperti benda-benda lain, kotoran yang menumpuk bisa jadi salah satu penyebab aki tekor. Menggabungkan komponen listrik dan kimia, senyawa asam sulfat yang digunakan pada aki dapat menimbulkan plak atau karat.
Jika tidak rutin dicek kebersihannya, senyawa ini dapat menimbulkan karat atau plak pada terminal. Banyaknya plak yang menempel membuat bagian plak tertutup dan proses penyetruman tidak bisa berjalan dengan maksimal.
Kondisi ini menyebabkan aki harus mengeluarkan banyak daya untuk bisa menyuplai aliran listrik ke seluruh bagian motor sehingga lebih cepat drop atau tekor.
2. Modifikasi Berlebihan
Jika kamu hobi memodifikasi motor, ada baiknya untuk memerhatikan kebutuhan listrik yang dimiliki setiap aksesoris. Meski efektif membuat motor terlihat lebih gahar dan keren, banyak aksesoris yang dipasang juga berpengaruh pada beban listrik motor.
Modifikasi yang berlebihan, terutama pada bagian klakson dan lampu, dapat menambah beban listrik saat motor digunakan. Inilah yang menguras banyak daya listrik sehingga waktu penggantian aki menjadi lebih cepat.
3. Kiprok Bermasalah
Kiprok merupakan istilah yang asing bagi orang awam, padahal komponen motor ini punya fungsi yang sangat penting. Secara sederhana, kiprok adalah bagian aki yang berfungsi untuk menyesuaikan tegangan listrik yang dialirkan menuju aki.
Komponen ini memiliki fungsi penting terutama saat proses charging aki. Pasalnya tegangan yang terlalu kecil membuat aki kurang setrum. Sedangkan tegangan terlalu besar dapat membuat aki menggembung.
Jika penyebab aki soak berasal dari kiprok yang bermasalah, segera ganti komponen ini agar aki bisa kembali berfungsi dengan normal.
4. Bore Up Kurang Sempurna
Bore up adalah istilah yang digunakan untuk menyebut modifikasi motor dengan menambah kapasitas silinder atau CC mesin. Agar motor dapat beroperasi seperti semula, pastikan kamu juga mengganti komponen lain yang berhubungan dengan silinder dan mesin seperti spul dinamo stater.
Hal ini dilakukan karena motor dengan kapasitas dan CC yang lebih besar tentu membutuhkan daya listrik yang lebih besar pula. Spul dinamo stater yang lebih kuat dapat menghasilkan lebih banyak tenaga listrik sehingga kadar listrik di dalam aki tetap terisi.
5. Penggunaan Stop Lamp Berlebihan
Bagi kamu yang sering menyalakan stop lamp atau lampu rem secara berlebihan saat menggunakan motor, sekarang saat kamu berhenti karena kebiasaan ini ternyata jadi salah satu penyebab aki motor soak.
Seperti yang dijelaskan sebelumnya, aki berfungsi untuk menyuplai listrik ke seluruh sistem kelistrikan motor seperti lampu. Penggunaan stop lamp yang berlebihan dapat menyedot banyak listrik dari aki. Jika dilakukan terus menerus, kebiasaan ini dapat menyebabkan aki cepat membuat aki cepat drop.
6. Spul Bermasalah
Spul adalah komponen motor yang tak kalah pentingnya saat berhubungan dengan aki. Spul sendiri berfungsi untuk menghasilkan aki bersama dengan kiprok. Komponen ini bekerja dengan menggerakkan magnet agar menghasilkan listrik dengan arus AC untuk mengisi aki.
Jika spul bermasalah atau rusak, proses pengisian listrik pada aki akan tersendat. Akibatnya motor tidak bisa dinyalakan akibat aki yang kosong atau melemah. Kamu bisa menggunakan multitester untuk mengetahui performa spul dalam menghasilkan listrik.
Masalah pada spul biasanya ditandai dengan motor yang tidak bisa menyala meski mesin masih dalam kondisi dingin.
7. Komponen Pengikat Rusak
Selain aki, mesin, dan knalpot, pengikat seperti kabel dan baut jadi komponen penting pada motor yang wajib kamu perhatikan. Rusak atau lepasnya kedua komponen ini juga bisa jadi penyebab aki tekor.
Jika hal ini terjadi, kamu bisa mengganti atau mengencangkan kabel dan baut yang rusak agar motor dapat kembali berfungsi dengan normal.
8. Kendaraan Jarang Digunakan
Tahukah kamu, ternyata kendaraan yang jarang digunakan juga bisa jadi penyebab aki tekor, lho! Hal ini disebabkan karena motor tidak digunakan dalam jangka panjang membuat produksi listriknya berhenti. Akibatnya aki menjadi kosong karena tidak terisi arus listrik.
Untuk menghindari hal ini, kamu bisa rutin memanaskan motor jika tidak sedang digunakan. Panaskan mesin motor selama 3-5 menit agar aki dan komponen lainnya tetap bekerja. Hindari memanaskan motor lebih dari 5 menit karena dapat membuat mesin panas dan berpengaruh pada kondisi motor.
Aki motor yang tekor memang jadi masalah yang merepotkan, terutama jika terjadi secara mendadak. Pastikan kamu memperhatikan beberapa penyebab aki motor tekor di atas agar dapat menghindari masalah ini, ya!
Nah, jika kamu sedang mencari perlengkapan otomotif untuk merawat motor kesayangan, tak ada salahnya mengintip koleksi charger aki, sarung tangan motor, tas motor, hingga karburator terbaik di JakartaNotebook.