7 Rekomendasi Pisau Dapur Terbaik untuk Kebutuhan Memasak
Menggunakan alat masak yang berkualitas merupakan salah satu kunci untuk menyiapkan masakan yang sukses, salah satunya adalah memilih pisau dapur. Tentunya kamu harus menggunakan pisau dapur terbaik untuk mendapatkan hasil masakan yang lezat.
Memiliki pisau yang tajam dan berkualitas adalah salah satu elemen paling penting untuk memasak hidangan yang lezat. Memilih pisau dapur terbaik tidak hanya membuat pekerjaan menjadi lebih mudah, tetapi juga meningkatkan efisiensi dan keamanan dalam dapur.
Jika sedang mencari pisau dapur terbaik untuk proses memasak, kamu berada di tempat yang tepat karena Jakmall akan merekomendasikan 5 pisau dapur terbaik untuk menunjang kegiatan memasak.
Rekomendasi Pisau Dapur Terbaik
Punya mata pisau yang tajam dan peresisi, berikut beberapa rekomendasi pisau dapur terbaik yang bisa kamu pilih sesuai dengan kebutuhan.
1. Pisau Dapur XITUO
Rekomendasi pisau dapur yang pertama datang dari XITUO. Pisau dapur yang satu ini membuat kamu bisa memotong sayur dan bahan makanan lainnya dengan mudah dan tak memerlukan tenaga lebih.
Memiliki desain mata pisau dengan bentuk V, membuat pisau memiliki ketajaman yang luar biasa. Dengan balutan bilah pisau stainless steel berwarna silver metalik, membuat tampilan pisau tampak makin premium.
2. Pisau Dapur MYVIT
Pisau dapur yang satu ini sangat istimewa karena memiliki 3 lapis yang membuatnya berkualitas tinggi. Kedua isi luarnya menggunakan 3 lapis baja komposit yang memiilki kekuatan dan ketahanan tinggi. Selain kuat, baja komposit juga lebih ringan dibandingkan material baja lainnya sehingga kamu bisa menggunakannya dengan nyaman.
Lapisan tengahnya terbuat dari 7CR17 stainless steel yang kokoh, tajam, dan tahan karat. Memiliki lapisan non stick sehingga sayur dan daging tidak dapat menempel pada pisau ini.
Selain materialnya yang berkualitas, pisau dapur yang satu ini memiliki tampilan yang sangat cantik dan menarik. Pegangan ergonomisnya hadir dengan paduan warna dan corak yang cantik.
3. Pisau Bolde Titanium Big Knife
Jika kamu mencari pisau yang kuat dan tidak mudah berkarat, produk dari Bolde ini bisa jadi pilihan terbaik. Terbuat dari material titanium 3CR13, pisau ini terbukti anti karat dan tahan korosi sehingga aman digunakan untuk memotong aneka buah dan sayur.
Modenya yang ramping dan kokoh memungkinkan kamu untuk membuat potongan super tipis dengan kemiringan 8 hingga 15 derjat yang cocok untuk membuat garnish.
Eits, jangan salah, meski seluruh bagiannya terbuat dari titanium, pisau dapur dari Bolde ini tetap ringan sehingga nyaman digenggam dan tidak membuat tangan pegal saat digunakan.
4. Pisau Dapur LT
Pisau dapur dari LT menawarkan tekstur hasil tempaan untuk memberikan kinerja yang optimal dan tahan lama. Kamu bisa menggunakannya untuk memotong berbagai jenis bahan masakan dengan tingkat presisi yang tinggi.
Pegangannya juga dirancang khusus untuk meningkatkan kenyamanan dan genggaman yang lebih baik. Anda pun dapat memberikan kontrol maksimal saat memotong bahan makanan.
Soal ketajaman? Tak perlu diragukan karena pisau yang satu ini menggunakan material stainless steel 3CR13 dengan ketajaman ekstra. Materialnya juga tentunya tahan korosi sehingga bisa Anda gunakan dalam jangka waktu yang lama.
5. Pisau Dapur SHIBAZI
Pisau dapur yang satu ini merupakan cleaver chef atau pisau chef. Pisau Cleaver Chef memiliki bentuk yang khas, dengan bilah yang lebar dan panjang serta ujung yang cenderung datar. Ini membuatnya cocok untuk tugas-tugas pemotongan dan pemecahan yang memerlukan kekuatan dan presisi.
Pisau ini sangat efektif dalam memecah daging, baik daging sapi, ayam, atau babi. Pisau cleaver chef sering digunakan untuk memotong tulang dan menghancurkan persendian. Selain daging, pisau ini juga cocok untuk memotong, mengiris, dan memasak berbagai jenis sayuran. Dengan pisau Cleaver Chef, kamu dapat dengan mudah memotong dan membentuk sayuran untuk berbagai hidangan.
Hadir dengan bilah pisau yang tajam serta gagang ergonomis sehingga kamu bisa memotong berbagai macam material makanan dengan mudah dan presisi.
6. Pisau IKEA FÖRDUBBLA
Dikenal dengan berbagai pilihan produk rumah tangganya yang berkualitas, IKEA juga menawarkan produk pisau dapur FÖRDUBBLA yang tak kalah bagusnya.
Pisau ini terbuat dari material baja tahan karat dan panas sehingga tidak mudah rusak. Bilah pisau yang lebar dan tipis juga memudahkan kamu untuk menghasilkan potongan presisi.
Setiap pembelian pisau FÖRDUBBLA kamu akan mendapatkan dua pisau multifungsi yang dapoat digunakan untuk memotong buah, daging, dan sayur.
7. Pisau Dapur Huohou
Butuh pisau dapur sekaligus cleaver knife? Kamu bisa mendapatkan keduanya sekaligus dengan membeli produk yang satu ini. Setiap pembelian produk ini akan mendapatkan pisau dapur dan cleaver knife untuk berbagai kebutuhan di dapur.
Kedua pisau dilapisi dengan coating non stick sehingga sayur dan daging tidak dapat menempel pada bilah pisau. Terbuat dari material stainless steel jenis 50Cr15MoV HRC55 yang memiliki ketajaman tinggi.
Kamu bisa memotong sayur hingga daging dengan sangat mudah dan cepat. Material ini juga terkenal memiliki daya tahan yang baik sehingga awet untuk penggunaan jangka panjang.
Nah, itu dia tadi rekomendasi pisau dapur terbaik yang bisa kamu pilih sesuai dengan kebutuhan Anda di dapur. Selain pisau dapur Anda juga bisa melengkapi perlengkapan dapur lainnya seperti chopper, baskom, tempat pisau, dan perlengkapan lainnya di Jakmall dengan harga yang terjangkau!